BIBIRPASIFIK.COM - Sebanyak 186 calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan Pemilu 2024 Kabupaten Kepulauan Sangihe akan mengikuti seleksi tertulis di Auditorium JE Tatengkeng Politeknik Negeri Nusa Utara Tahuna, Kamis (8/12/2022) esok.
186 calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan Pemilu 2024 atau PPK ini terbagi dari 15 kecamatan se Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Sebelumnya pada Senin (5/12/22), KPU Kabupaten Kepulauan Sangihe mengumumkan hasil seleksi administrasi calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan Pemilu 2024.
Baca Juga: Pelka Pemuda Sinode GMIST Laksanakan Giat Metiwo Di Resort Siau Timur
Dari 186 calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan Pemilu 2024 yang dinyatakan lolos, Kecamatan Tahuna Timur terbanyak yakni 24 orang.
Selengkapnya jumlah calon PPK yang lolos per Kecamatan:
Kendahe: 9 orang, 4 laki-laki dan 5 perempuan;
Kepulauan Marore: 6 orang, 2 laki-laki dan 4 perempuan;
Manganitu: 18 orang, 13 laki-laki dan 5 perempuan;
Manganitu Selatan: 14 orang, 11 laki-laki dan 3 perempuan;
Baca Juga: Jelang Natal 2022 Pelka Bapak GMIST Efrata Tahuna Inisiasi Program Berbagi
Nusa Tabukan: 18 orang, 6 laki-laki dan 12 perempuan;
Tabukan Selatan: 7 orang, 3 laki-laki dan 4 perempuan;
Tabukan Selatan Tengah: 11 orang, 7 laki-laki dan 4 perempuan;
Tabukan Selatan Tenggara: 9 orang, 5 laki-laki dan 4 perempuan;
Artikel Terkait
Simak Makna Tema Natal PGI Tahun 2022
Mal Aeon Bogor Dihiasi Pohon NataL Raksasa Suasanya Seperti Di Eropa
Lakukan Tips ini Untuk membersihkan dan Menyimpan Ornamen Natal Agar Awet
Spanyol Lawak, Passing, Passing Sampai Tersingkir
Cristiano Ronaldo Cadangan, Portugal Pesta Setengah Lusin Gol